Penguna Jalan Pinta, Dinas PUPR Harus Ambil Tindakan Terkait Jalan Yang Rusak

0
340

Lintasmerahputih.com (Mesuji Lampung)
Di sejumlah jalan raya yang ada di beberapa titik Kabupaten Bumi Ragab Begawe Caram kondisinya sangat memprihatinkan, rusak parah di saat musim penghujan tiba seperti saat ini

Jalan raya yang rusak tersebut merupakan akses penghubung dari satu Desa ke Desa lainnya yang sudah lama belum ada tindakan dari Dinas PUPR Kabupaten Mesuji, sehingga kondisinya sangat menyedihkan bagi para pengguna jalan utama di Desa Sumber Makmur atau Sp 12 Kecamatan Mesuji dan sekitarnya.

Apalagi saat musim hujan tiba, banyak sekali genangan air seperti kubangan kerbau, bahkan tak sedikit yang mengalami kecelakaan lantaran banyaknya lubang yang berlumpur pada jalan tersebut,” keluh pengguna jalan yang di amini warga lainnya.

“Karena saat saya pulang malam melintasi jalan ini terlihat banyak penguna jalan yang terjatuh, karena jalan ini banyak lubang dan tidak ada penerangan jalan,” ucapnya kepada media ini, Minggu (05/12/2021).

Terlebih masyarakat di sini taat pajak, akan tetapi tetap tidak ada tindakan dari Dinas PUPR Kabupaten Mesuji untuk memperbaiki jalan ini. Sejak dulu kondisinya rusak parah, pas musim panas kita di suguhi dengan debu yang menggumpal ketika musim hujan, jalan berubah menjadi bak kubangan kerbau”Kalau dibiarkan seperti ini akan banyak sekali makan korban kecelakaan lalu lintas,” katanya lagi.

Harapan banyak masyarakat, khususnya para pengguna jalan ini agar secepatnya diperbaiki, tidak ditunda-tunda. “Seperti yang kita lihat, kondisi jalan ini seperti bukan jalan dengan lubang yang cukup besar dan pada saat musim hujan seperti empang yang terbengkalai,” sindirnya.

Dengan kondisi yang sangat memprihatinkan ini, para pengguna jalan baik sepeda motor maupun mobil meminta para pihak terkait, baik dari Dinas PUPR Kabupaten Mesuji dan Pemkab Mesuji khususnya segera meninjau lokasi Jalan utama di Desa Sumber Makmur atau Sp 12 Mesuji untuk secepatnya diperbaiki.

(Akif)

LEAVE A REPLY